Inspirasa.co – Dalam upaya memperkuat Indeks Pembangunan Pemuda (PPI), Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) terus menggelar pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan kapasitas pemuda.
Salah satu contohnya adalah pelatihan desain grafis yang diikuti oleh puluhan pemuda dan pemudi dari berbagai daerah di Kaltim.
Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) terus berkomitmen dalam memperkuat Indeks Pembangunan Pemuda (PPI) melalui berbagai program pembinaan.
“Upayanya adalah melalui pelatihan peningkatan kapasitas, seperti yang baru-baru ini diselenggarakan, yakni pelatihan desain grafis,” Ungkap Kepala Dispora Kaltim Agus Hari Kesuma, Rabu (22/11/2023).
Pimpinan Dispora Kaltim, Agus Hari Kesuma (AHK), menyampaikan bahwa pelatihan desain grafis ini merupakan bagian dari upaya Dispora Kaltim dalam merealisasikan proyek Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim).
Menurutnya, hal ini sejalan dengan misi Pemprov Kaltim untuk menjadi daerah yang berdaulat dalam pembangunan sumber daya manusia yang berakhlak mulia dan berdaya saing, terutama di kalangan perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas.
“Dengan hadirnya IKN ke Kaltim, pemuda Kalimantan Timur harus memiliki keterampilan agar mampu bersaing dengan pemuda di luar wilayah Kalimantan Timur. Semakin banyaknya orang dengan keterampilan yang beragam, gelombang persaingan diperkirakan akan semakin ketat,” tegas AHK.
Komitmennya terlihat dari keseriusan Dispora Kaltim untuk terus memberikan pelatihan guna meningkatkan kapasitas generasi muda di berbagai bidang.
“Dengan beragam pelatihan seperti ini, diharapkan generasi muda Kaltim dapat menjadi sumber daya manusia yang berdaya saing, mendukung kemajuan daerah, dan bersaing secara global,” pungkasnya. (ADV Dispora Kaltim)
Discussion about this post