Inspirasa.co – Kemudahan akses permodalan bagi pemuda yang ingin membuka usaha melalui program Kredit Kukar Idaman (KKI) terus diupayakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar).
Diketahui, program tersebut diluncurkan untuk menjawab berbagai macam pelatihan dan pembinaan yang telah dilakukan oleh Pemkab Kukar melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Dispora Kukar kerap menggelar pelatihan kewirausahaan yang menyasar para pemuda di 20 kecamatan di Kukar.
‘’Kredit ini diberikan pemerintah kepada pelaku usaha kecil menengah,” kata Bupati Kukar, Edi Damansyah, Senin (30/10/2023).
Program KKI yang telah diluncurkan oleh Pemkab Kukar itu, lebih mudah diakses oleh para pemuda yang ingin terjun di dunia usaha. Pasalnya, program KKI tersebut tidak menggunakan agunan dan tanpa bunga pinjaman.
Edi Damansyah juga menyebut, Kukar menjadi daerah pertama di Kaltim yang menerapkan program tersebut. Tujuannya guna mempercepat roda perputaran ekonomi khususnya para pelaku UMKM. Dia mengimbau kepada generasi muda untuk tidak resah dengan persoalan permodalan ketika ingin membuka usaha baru.
‘’Bukan cuma memberikan pelatihan, kami pastikan mereka juga akan mendapat akses permodalan,’’ tandasnya.
Discussion about this post