Inspirasa.co – Komando Resor Militer (Korem) 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) Samarinda, Kalimantan Timur menyembelih 15 hewan kurban, di momen Idul Adha 1445 Hijiriah.
Danrem 091/ASN Brigjen TNI Anggara Sitompul menyampaikan, 15 hewan kurban terdiri 14 ekor sapi dan 1 ekor kambing.
Daging kurban dibagikan kepada warga sekitar, anak yatim piatu, pondok pesantren, Warakawuri, veteran dan keluarga besar Komando Resor Militer (Korem) 091/Aji Surya Natakesuma.
Ibadah kurban rutin digelar setiap tahun Idul Adha, diharapkan dapat menjadi sumber kekuatan bagi setiap mukmin, membangun kualitas dalam kehidupan sosial di tengah masyarakat.
“Idul Adha sebagai momentum untuk saling berbagi,” Ungkapnya. Senin (17/6/2024).
Lebih jauh ditambahkan, bahwa ibadah kurban ini sekaligus mengisyaratkan bentuk keikhlasan dalam membantu kesulitan bagi sesama, sehingga setiap orang pada akhirnya akan memiliki sikap rela berkorban demi kepentingan bangsa dan negara, di atas kepentingan pribadi maupun kelompok. (Ad)
Discussion about this post