Inspirasa.co – Mobil armada yang dimiliki Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bontang butuh peremajaan, sebabnya banyak kendaraan yang dipakai saat ini tak layak pakai.
Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup Bontang Hasman menuturkan, dari 11 kendaraan dump truck yang dimiliki saat ini hanya 4 yang sekiranya layak pakai.
“Kendaran yang ada saat ini betul-betul dimanfaatkan untuk dipakai meski kondisinya sudah tak layak. Karena sampah dari masyarakat jika tak segera diangkut dalam sehari sajah akan menumpuk,” ujarnya dihubungi media ini Kamis (6/10/2022).
Dijelaskan Hasman, armada yang dimiliki saat ini untuk dump truck ada 11, sementara untuk arm roll ada 3 unit, dan pick up 2 unit.
Untuk tahun ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bontang telah mengajukan pengadaan 1 unit mobil truck compactor yang dinilai lebih modern untuk mengatasi bau dalam mengakut sampah.
“Rencananya 1 unit mobil truck compactor ini datang di bulan November ini. Selain itu di tahun 2023 mendatang kami juga mengajukan alokasi 1 unit mobil baru, kami koordinasi dengan teman-teman penganggaran menggunakan anggaran APBD,” ungkapnya.
Ditambahkan Hasman jika pengajuan mobil baru tersebut terealisasi, mobil yang sudah tak layak pakai akan dihentikan penggunaannya.
Kendaraan yang dimiliki Dinas Lingkungan Hidup (DLH) saat ini rata-rata telah dipakai sejak 2004. Kondisinya pun sudah banyak yang keropos, meski kondisi mesin rutin dilakukan perawatan. *(Ars).
Discussion about this post