Inspirasa.co – Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Samarinda, di tes urine dadakan, sekaligus dilakukan razia penggeledahan kamar hunian. Pada Selasa (29/8/2023).
Dalam melaksanakan tes urine tersebut, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Samarinda bekerjasama Aparat Penegak Hukum (APH), dari Badan Narkotika Nasional (BNN) , Polri dan TNI Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Kepala Lapas Narkotika Samarinda Hidayat mengatakan, tes urine yang dilakukan ini sebagai upaya dalam menciptakan Lapas Narkotika Samarinda Bersih dari Narkoba (Bersinar).
Sebagai implementasi kebijakan dari pimpinan untuk senantiasa melaksanakan 3 Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic.


“Alhamdulillah hasil tes urine terhadap 107 dan 23 WBP yang diambil sampel secara acak hasilnya negatif,” jelas Kepala Lapas Narkotika Samarinda, Hidayat.
Selain melaksanakan tes urine petugas Lapas Narkotika Samarinda bersama APH juga melakukan penggeledahan dalam kamar hunian, dan memeriksa badan warga hunian.

“Dari hasil razia hari ini tidak ditemukan barang-barang terlarang, hanya ditemukan kabel bekas, sendok bekas, dan botol parfum. Nihil Narkoba,” Ungkapnya.
Kalapas Narkotika Samarinda, Hidayat menyampaikan apresiasinya atas sinergitas yang terjalin dengan baik antara Aparatur Penegak Hukum (APH) TNI – Polri dan BNN Samarinda, untuk Integritas dan Profesionalisme dalam melaksanakan tugas.
Discussion about this post