TENGGARONG – Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), H. Sunggono, memimpin apel pagi di lingkungan Sekretariat Kantor Bupati Kukar, beberapa hari lalu. Apel pagi ini diikuti oleh ASN dan Non-ASN di lingkungan Setdakab Kukar serta dirangkai dengan Penandatanganan Komitmen Core Values ASN BerAKHLAK.
Penandatanganan komitmen diawali oleh para Asisten I, II, dan III, yang disaksikan langsung oleh Sekda Kukar H. Sunggono. Selanjutnya, penandatanganan dilakukan oleh para Kepala Bagian di lingkungan Setdakab Kukar, juga disaksikan oleh Sekda dan para asisten.
Dalam sambutannya, H. Sunggono menyampaikan apresiasi kepada pihak yang telah menginisiasi kegiatan ini sehingga dapat berjalan dengan lancar. Ia menegaskan bahwa Core Values ASN BerAKHLAK sudah menjadi bagian penting dalam pemerintahan Kabupaten Kutai Kartanegara, sebagaimana telah diarahkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Kukar.
“Saya meminta kepada seluruh Kepala Bagian untuk menindaklanjuti komitmen ini dengan bergandengan tangan bersama stafnya. Jangan sampai komitmen terhadap penerapan Core Values BerAKHLAK ini hanya sebatas formalitas, tetapi harus benar-benar diwujudkan dalam sikap dan perilaku ASN sehari-hari,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa seorang ASN yang tidak peduli dengan penerapan Core Values BerAKHLAK berarti bukan seorang ASN sejati. ASN harus memiliki sikap dan menerapkan nilai-nilai Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
“Jika ada ASN yang tidak mau meningkatkan kapasitas atau kemampuannya, maka ia mengingkari esensi dari ASN itu sendiri. Mudah-mudahan dengan adanya komitmen bersama ini, para ASN di Kukar dapat menjadi lebih baik lagi,” tambahnya.
Sunggono juga menyoroti pentingnya penilaian terhadap penerapan Core Values ASN BerAKHLAK, terutama dalam manajemen talenta. Ia menekankan bahwa nilai-nilai ini dapat memperkuat budaya kerja ASN yang profesional, memperkokoh peran ASN sebagai perekat dan pemersatu bangsa, serta memudahkan kolaborasi antar-instansi pemerintah. Selain itu, penerapan nilai-nilai ini juga bertujuan untuk membangun birokrasi yang lebih adaptif dan responsif terhadap perubahan.
“Nilai-nilai Core Values ini menjadi dasar dalam pengambilan keputusan, perilaku, dan cara kerja ASN. Dengan adanya panduan perilaku ini, diharapkan seluruh ASN mampu menerapkan nilai-nilai BerAKHLAK dalam menjalankan fungsinya sebagai pelaksana kebijakan, pelayan publik, serta perekat dan pemersatu bangsa secara bertanggung jawab dan berintegritas,” pungkasnya.
Dengan penandatanganan komitmen ini, diharapkan seluruh ASN di Kabupaten Kutai Kartanegara semakin menginternalisasi dan menerapkan nilai-nilai BerAKHLAK dalam tugas dan tanggung jawabnya, demi mewujudkan pemerintahan yang lebih profesional, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik.
Discussion about this post