TENGGARONG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara menghadiri kegiatan shalat Subuh berjamaah bersama Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Seno Aji, di Masjid Jami Amir Hasanudin, Tenggarong, pada Rabu (26/3). Acara ini juga diikuti oleh para siswa dan siswi dari SMAN 1 Kukar, SMAN 2 Kukar, SMKN 1 Kukar, serta Madrasah Aliyah Kukar.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Camat Tenggarong beserta Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Tenggarong. Selain shalat berjamaah, acara juga diisi dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz M. Nazril Ihsan Nur, seorang alumni Tahfidz 30 Juz dari Pondok Pesantren Milenial Ashqaf Pontianak.
Setelah ceramah, Wagub Kaltim menggelar sesi dialog interaktif dengan para siswa. Dalam kesempatan ini, Seno Aji memberikan bingkisan kepada siswa yang aktif bertanya selama sesi diskusi berlangsung.
Selain berdialog dengan para pelajar, Wagub juga mensosialisasikan program kerja Pemprov Kaltim, salah satunya terkait pendidikan gratis yang saat ini sedang dalam tahap penyusunan peraturan dan petunjuk teknis. Program ini mencakup bantuan buku dan seragam gratis bagi para siswa di Kalimantan Timur.
“Ini adalah bagian dari upaya kami untuk meningkatkan sumber daya manusia Kaltim agar lebih berkualitas,” ujar Seno Aji.
Kegiatan shalat Subuh berjamaah ini menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah daerah dan generasi muda, sekaligus memberikan wawasan tentang kebijakan pendidikan yang akan datang.
Discussion about this post