Inspirasa.co – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang, Abdul Samad, optimis bahwa masalah banjir di Kota Bontang dapat sepenuhnya teratasi.
Sebab, menurutnya dengan langkah-langkah yang telah disiapkan melalui alokasi anggaran yang signifikan untuk Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Mitigasi Bencana Banjir, yakni sebesar 10 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bontang sudah mencapai tahap finalisasi.
“Kami tetap optimis dan terus mendorong pemerintah untuk segera bertindak untuk penanganan banjir, insya Allah, masalah banjir akan teratasi sepenuhnya. Apalagi APBD 10 persen untuk penanganan banjir sudah tahap finalisasi,” ujarnya, Jumat (26/7/2024).
Dengan jumlah anggaran yang cukup besar tersebut, Abdul Samad berharap Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang dapat segera melaksanakan pembangunan polder-polder sebagai salah satu solusi utama untuk mengatasi banjir.
Salah satu rencana yang telah disusun adalah pembuatan polder di sekitar Tugu Selamat Datang. Komisi III pun akan terus berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk memastikan sejauh mana perkembangan pembahasan ini dengan pemerintah Kutai Timur.
“Semoga prosesnya bisa cepat. Kami berharap dengan adanya percepatan pembangunan polder ini, masyarakat tidak perlu lagi merasa cemas,” terangnya. (Adv)
Pewarta: Yayuk
Discussion about this post