Inspirasa.co — Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) semakin serius dalam mengembangkan program wisata buah yang mengusung konsep sporturism, sebuah perpaduan antara kegiatan olahraga dan berkebun.
Program yang dimulai sejak tahun 2021 ini terus berjalan, dengan tujuan memberikan pengalaman baru bagi masyarakat yang menggabungkan olahraga dan berinteraksi dengan alam.
Kepala Seksi Pengelolaan Stadion Utama Dispora Kaltim, Yudi Haryanto, menjelaskan bahwa program ini mendapat dukungan dari berbagai dinas terkait, seperti Dinas Perkebunan dan Kehutanan, yang menyediakan bibit dan pupuk untuk pengembangan tanaman buah.
“Konsepnya adalah sporturism, di mana pengunjung yang berolahraga di area ini bisa langsung merasakan manfaatnya dengan memetik buah setelah beraktivitas fisik. Kami menanam berbagai jenis buah, termasuk jeruk, mangga, jambu, dan durian, meski beberapa tanaman masih dalam proses pertumbuhan,” ujar Yudi, Minggu (10/11/2024).
Selain berfungsi sebagai area olahraga, kawasan ini juga didedikasikan sebagai ruang terbuka hijau, yang tidak hanya untuk parkir atau pembangunan gedung, tetapi juga untuk menanam berbagai tumbuhan yang bisa dinikmati oleh masyarakat.
Masyarakat yang ingin menikmati wisata buah ini hanya dikenakan tarif masuk yang terjangkau, yakni Rp2.000 untuk anak-anak dan Rp3.000 untuk dewasa.
Fasilitas parkir juga disediakan secara gratis untuk kendaraan roda dua dan roda empat.
Dengan adanya program ini, Dispora Kaltim berharap dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan memberikan alternatif kegiatan yang menyenangkan sekaligus bermanfaat, yang menggabungkan olahraga, berkebun, dan menikmati buah lokal. (Adv)
Discussion about this post