Inspirasa.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutai Kartanegara (Kukar), resmi melaunching tahapan Pilkada 2024.
Launching Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), ditandai dengan penekanan tombol yang dilakukan oleh Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah, Perwakilan KPU Kaltim, jajaran Komisioner KPU Kukar dan Bawaslu Kukar, serta Unsur Forkopimda Kukar.
Launching Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), dirangkai dengan peluncuran jingle Pilkada, dan maskot Pilkada Kukar, Si Teda (Tenggarong Pilkada). Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Kantor Bupati, Tenggarong, Sabtu (4/5/2024) malam.
Ketua KPU Kutai Kartanegara Rudi Gunawan menyampaikan, ucapan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat Kutai Kartanegara, yang telah menjaga ketertiban serta kelancaran Pemilu 2024.
“Apresiasi juga kepada jajaran PPK, KPPS dan seluruh pengawas yang telah menjaga demokrasi dengan aman dan damai di Kutai Kartanegara,” Jelasnya.
Ditambahkan Rudi Gunawan, peluncuran Pilkada ini dimulai serentak di 10 Kabupaten dan Kota di Kaltim.
Diharapkan Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), dapat menghasilkan pemimpin yang sesuai hati nurani dan menentukan pembangunan daerah untuk lima tahun kedepan.
Sementara itu, Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran ribuan masyarakat yang memeriahkan launching Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kukar tahun 2024.
“Saya mengajak seluruh masyarakat Kutai Kartanegara untuk berpartisipasi aktif dalam mengawal jalan pesta demokrasi terutama pilkada 2024,” Jelasnya. (FR).
Discussion about this post