Inspirasa.co – Aksi bersih-bersih lingkungan program Jumat Bersih Pemerintah Kota Bontang terus berlanjut.
Kali ini pelaksanaan program Jumat Bersih di lakukan di objek wisata Mangrove Berbas Pantai, pada Jumat (14/3/2025).
Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni turun langsung didampingi Sekertaris Daerah Kota Bontang, Aji Erlynawati, turut hadir pula jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan warga setempat.
Di lokasi objek wisata pesisir, seperti dibawah jembatan tampak sejumlah sampah menumpuk disekitar mangrove.
Neni mengatakan, kegiatan ini terus berlanjut setiap minggunya. Khusus di objek wisata pesisir ini, masyarakat diminta lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan pesisir.
Terlebih keberadaan mangrove berfungsi sebagai penyerap dan penyimpan karbon dari efek pemanasan global dan biota laut lainnya.
Maka itu, OPD terkait pun diminta untuk memaksimalkan tata kelola destinasi wisata. Agar menjadi tujuan objek wisata yang bersih dan nyaman.
Pemkot Bontang akan membenahi objek wisata pesisir ini. Kedepan akan dibangun fasilitas pondok wisata yang menarik.
“Objek wisata pesisir ini punya potensi besar, kita akan benahi dan di maksimalkan, namun harus dijaga kebersihannya,” jelas Neni Moerniaeni.
Program ini merupakan salah satu dari 17 program 100 hari kepemimpinan Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni, dan Wakil Wali Kota Bontang Agus Haris. (*)
Discussion about this post